Serba serbi
Gubernur BoE Mark Carney telah ditunjuk sebagai Utusan Khusus PBB untuk Climate Action and Finance, yakni sebuah mekanisme pendanaan di bawah Konvensi Kerangka Kerja Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Perubahan Iklim yang secara khusus dibentuk untuk memberikan dukungan keuangan sehingga negara-negara berkembang dapat mencapai target pengurangan emisinya. Carney akan menempati jabatan barunya setelah masa jabatannya sebagai gubernur berakhir pada 31 Januari 2020. Sebelumnya jabatan ini dipegang oleh Miliarder mantan Walikota New York Michael Bloomberg yang bekerja dengan PBB untuk isu-isu terkait perubahan iklim dari 2014 hingga 2019.
Perjanjian Paris menetapkan kerangka kerja untuk memerangi perubahan iklim dan membatasi pemanasan global hingga di bawah 2C, ditandatangani oleh 195 negara setelah negosiasi di COP21 di Paris pada Desember 2015. Pengumuman penunjukan Carney datang menjelang COP25, konferensi perubahan iklim tahunan PBB, yang akan berlangsung di Madrid pada hari Senin.
Carney akan ditugaskan untuk memobilisasi keuangan swasta untuk mengambil tindakan iklim dan membantu transisi menuju ekonomi nol-karbon untuk pertemuan Konferensi Para Pihak (COP) ke-26 di Glasgow pada November 2020.
Prospek Pemilu
Prospek pound untuk kedepan sangat bergantung pada hasil pemilihan Parlemen 12 Desember dan implikasinya bagi proses pemisahan diri dari uni Eropa. Jajak pendapat terakhir memprediksi kepemimpinan Partai Konservatif yang lebih unggul sehingga bisa mencapai mayoritas di Parlemen. Melihat hasil lembaga-lembaga survey setidaknya akan menambah energi positif bagi pound karena akan meningkatkan peluang bagi keberhasilan kesepakatan dan meminimalisir ketidakpastian Brexit.
GBPUSD – Melihat pada kerangka waktu besar khususnya pada periode bulanan, pasangan mata uang ini telah dipulihkan oleh faktor isu dan sentiment menjelang tenggat waktu Brexit sebelumnya di 31 Oktober, walaupun pada kenyataannya hal tersebut tidak terwujud. Dan mengharuskan Johnson untuk meminta perpanjangan waktu kepada Dewan Uni Eropa. Namun mau dibilang apa, isu telah membawa banteng memacu dalam lintasan duri pounsterling.GBPUSD MN.
Diawali pergerakan pada bulan September, dengan ketidak-mampuan harga menembus level support terbawah. Isu tentang Brexit telah berhembus kencang dengan pemilihan PM baru dan langkah-langkah kebijakan yang terus bergulir, menghiasi akhir semester tahun 2019. Jika anda cermati, pola teknis yang terbentuk adalah pola momentum dengan candle kecil membesar yang kita kenal dengan inside-out bullish pada periode bulanan. Dan saat ini harga berkedudukan di atas harga pembukaan awal tahun bulan Januari. Dan pengukuran yang saya lakukan berawal dari post-Brexit yang pertama dan yang kedua, sehingga telah menciptakan harga puncak dan harga lembah yang sama sekali belum pernah tersentuh! Dan harga naik telah mencapai level koreksi 38,2%FR dan bergerak dalam kisaran 1.2900-1.3000, sebelum memutuskan akan kemana.
Akan kemana Harga di bulan Desember?
Tanpa ada sebab dan even penting lainnya, kita bisa melihat pada lingkaran history bulan Desember pada tahun-tahun sebelumnya. pergerakan bulan Desember cenderung tidak signifikan mengingat penutupan tahun. Tetapi mungkin akhir tahun, bulan Desember ini sedikit berbeda. Karena Inggris akan diguncang oleh even politik berupa Pemilihan Umum di 12 Desember. Harga bulan November telah menempatkan pondasi sideway secara kukuh antara harga tinggi 1.2985 dan 1.2768, sedikit dibawah harga tinggi bulan Oktober di 1.3012. Dan pola yang terbentuk dari kajian gelombang lebih menyerupai pole n’ flag atau anda bisa menyebutnya sebagai harga penyesuaian Price Acceptance Zona. GBPUSD H4.
Indikasi 4 jam sementara masih berada di harga median 50% dari harga puncak dan lembah , dalam pembentukan pola gelombang segitiga . Dan saya pikir harga belum akan bermanuver dalam waktu dekat ini, minimal minggu ini, menjelang pemilu. Semua indikasi teknis dari indicator masih mengambarkan sentiment positive yang menjalar dalam keseimbangan yang mendatar. Level yang butuh diperhatikan di sini untuk tahanan dan dukungan dalam pekan ini saya ambil dari pendekatan harga psikologis :
- Resistance = 1.2925 ; 1.2975 dan 1.3000
- Support = 1.2875 ; 1.2825 dan 1.2750
Ady Phangestu
Analis – hfindonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan merupakan riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak bermuatan atau harus dianggap memuat saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan untuk maksud pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dengan reputasi yang baik dan segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna mengakui bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.