Bitcoin Bersinar di Awal Tahun 2020

Bitcoin naik ke level tertinggi sejak November membreakout rata-rata harga tinggi di kisaran 7670,20 karena perdagangan perdana opsi terkait dengan mata uang digital mendorong sentimen.  

Bitcoin telah naik hampir 20% dalam dua minggu pertama tahun ini, setelah tahun lalu yang bergejolak. Di saat optimisme luntur dan skeptis menjangkiti investor akan masa depan crypto, apalagi disusul pengumuman proyek kripto Libra Facebook Inc. yang menambah aturan pengawasan dan peraturan pada virtual currency.  
Grafik BTCUSD Daily (Weekly)

Kenaikan mata uang digital ini mendekati 5,55 % dan dihargai saat penulisan artikel ini $8550,00 pada perdagangan Asia di hari ini 14/01, karena CME Group Inc. memperdagangkan 54 opsi pada berjangka Bitcoin dalam sesi debutnya.  Sedangkan pada mata uang virtual lainnya seperti Ether, XRP dan Litecoin juga mengalami kenaikan di kisaran +/- 5 %.

Saat ini terpantau harga tertahan pada level tengah 50.0% FR dan telah membreakout descending trendline mingguan. Lagi pula kedudukan harga telah berada diatas rata-rata pergerakan MA 50/120 dan 200 hari. Dan ini bias menjadi awal trend baru di tahun 2020.

Harta puncak incaran dari rally kali ini adalah di puncak harga Oktober tahun lalu $ 9904,30 jika hal ini dimungkinkan di dalam pondasi struktur harga yang baru terbangun. Namun sebelum berangkat ke arah itu ada harga rata-rata yang mungkin bisa menahan laju coin di $ 8785,00.

Indikasi teknis lainnya seperti RSi masih memberikan sinyal positif dan MACD berada diatas level netral. Awal tahun yang bersinar bagi Cryto?

Ady Phangestu

Analis – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan merupakan riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak bermuatan atau harus dianggap memuat saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan untuk maksud pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dengan reputasi yang baik dan segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna mengakui bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.