G-7 Tidak Membuat Pasar Berhenti Khawatir (USA500/XAUUSD)

Pasar berada dalam kekacauan karena ketakutan virus corona  telah meningkat.   Sementara pernyataan G-7 tidak menawarkan solusi yang spesifik dan saham pun jatuh pada pembukaan pasar kemarin.

  • Saham Amerika USA500,USA100,USA30 Anjlok parah.
  • Emas kembali diburu.

Mengingat dampak potensial COVID-19 pada pertumbuhan global, pejabat dan sebagian kepala bank sentral dunia menegaskan kembali pada hari Selasa  komitmen mereka untuk menggunakan semua alat kebijakan yang tepat untuk mencapai pertumbuhan yang kuat dan berkelanjutan dan menjaga terhadap risiko penurunan. Ajang ini menjadi sebuah  konferensi  untuk melawan ketakutan virus corona, namun pasar tidak melihat adanya   tindakan khusus yang digagas.

Untuk diketahui, bahwa ada  91.320 kasus yang dikonfirmasi dari jenis COVID-19 secara global yang telah menyebabkan 3.118 kematian.

Pasar mengharapkan  kebijakan dan tindakan  tindakan yang terkoordinasi  dari otoritas global. Seperti harapan pemotongan suku bunga untuk mendongkrak kegiatan usaha dalam upaya merangsang pertumbuhan ekonomi .

Pada topik layanan kesehatan para menteri keuangan G7 siap untuk mengambil tindakan, termasuk langkah-langkah fiskal yang sesuai, untuk membantu dalam menanggapi virus dan mendukung ekonomi selama fase ini termasuk  memenuhi mandat mereka, untuk mendukung stabilitas harga dan pertumbuhan ekonomi sambil mempertahankan ketahanan sistem keuangan. Seperti tindakan yang diambil oleh IMF yang menawarkan pembiayaan darurat dan bantuan teknis terutama untuk negara-negara yang terkena dampak virus Covid-19.

USA500 minggu lalu terjual dengan taham, turun 12 %, dan pada pembukaan pasar hari Senin turun  -3,5% setelah ditutup menguat pada hari Jum’at sebelumnya. Dan hari ini, sepertinya kecemasan kembali mendominasi, terlihat dari penurunan di sesi makan siang AS. USA longsor -4,3%  sejak artikel ini ditulis. Setara dengan USA500, USA100 dan USA30 juga mengalami kegelisahan yang sama dari para investor dan pedagang yang bertransaksi di asset ini. Wabah dan Beruang yang gelisah masih menghantui.

Pada sesi yang sama, Gold tampak mendominasi pergerakan hari ini naik dengan kuat menerobos setiap tingkat resistance minor yang menghalangi. Adalah begitu nyata, kegelisahan dan kekwatiran para pedagang yang terbaca pada aseet safe haven ini. Naik sekitar 639 poin untuk hari ini saja, ketika artikel ini ditulis sebanding dengan kenaikan +3,89%. Menutupi penurunan dan kerugian pada hari Jum’at yang lalu. Namun laju kenaikan, masih akan dihalangi oleh 2 resistance masing-masing di harga 1660,32 dan puncak baru tahun ini di 1689,29.

Ady Phangestu

Analis – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan merupakan riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak bermuatan atau harus dianggap memuat saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan untuk maksud pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dengan reputasi yang baik dan segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna mengakui bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.