Pinjaman dengan Bunga Murah
ECB meningkatkan langkah-langkah untuk melindungi ekonomi UE, terhadap penurunan yang disebabkan oleh penguncian bisnis karena wabah virus. ECB menawarkan bantuan besar kredit murah ke bank dengan harapan bisa menghidupkan kembali bisnis yang sedang berjuang dengan susah payah. Otoritas moneter untuk 19 negara yang menggunakan mata uang euro pada hari Kamis menurunkan suku bunga pinjaman murah, untuk jangka panjang yang diberikan kepada bank. Dan menawarkan kredit baru kepada bank dengan bunga pada titik persentase 1/4 di bawah benchmark bunga utamanya, yaitu nol. Tujuan ini dilakukan untuk mendukung bank agar tetap bisa memberikan pinjaman kepada pengusaha bisnis, dengan demikian akan mendukung ekonomi, yang mengalami kontraksi terbesar pada Q1 sejak tercatat tahun 1995.
Keputusan ECB diambil sehubungan dengan angka resmi yang menunjukkan ekonomi zona Eropa menyusut ke rekor 3,8% dalam tiga bulan pertama tahun ini dibanding kuartal sebelumnya. Lebih buruk dari tahun 2009 selama Resesi Hebat menyusul kebangkrutan bank investasi AS Lehman Brothers. Bank telah menurunkan tolok ukur suku bunga utamanya untuk mencatat posisi terendah sebelum wabah virus selama periode pertumbuhan di bawah standar di Eropa.
Angka pengangguran naik menjadi 7,4% pada Maret dari 7,3% pada Februari. Pemerintah membayar sebagian besar gaji jutaan pekerja dengan program pendek dengan perjanjian perusahaan setuju untuk tidak memberhentikan pekerja. Sedangkan data pengangguran AS naik menjadi 4,4% di bulan Maret dari 3,5% di bulan Februari, dan mungkin masih akan meningkat ke depan. Ekonomi Perancis menyusut 5,8%, terbesar sejak lembaga statistik negara itu mulai mempertahankan pertumbuhan pada tahun 1949. Penurunan ini terutama dalam layanan yang melibatkan interaksi sosial, seperti hotel dan restoran, toko ritel, transportasi dan konstruksi.
ECB juga melakukan upaya stimulus yang sudah diumumkan sebelumnya mencakup €750 miliar atau sekitar $ 825 miliar untuk pembelian obligasi yang saat ini sedang berlangsung. Pembelian tersebut membantu menurunkan tingkat pinjaman pasar untuk perusahaan dan pemerintah. Secara khusus, ECB telah menutup pembiayaan Italia yang terlilit hutang, sebagai salah satu negara yang paling terpukul oleh wabah virus. Bank tidak memotong tolok ukur bunganya, meskipun kredit baru menawarkan jumlah yang sama, karena mereka menurunkan biaya untuk bank-bank yang meminjam dari bank sentral.
ECB tidak mengubah jumlah pembelian obligasi tetapi mengatakan siap,untuk meningkatkan jumlah, jika dibutuhkan. Pembelian ECB terhadap obligasi pemerintah sebagai penstabil utama untuk zona Eropa karena pemerintah meminjam banyak untuk membayar stimulus dan karena jatuhnya penerimaan pajak. ECB juga telah melonggarkan persyaratan untuk modal bank, bantuan yang diberikan tidak menekan bank untuk membatasi pinjaman. Bank sentral juga memudahkan bank untuk menyadap kredit murah langsung dari bank sentral dengan melonggarkan persyaratan agunan. EURUSD-Diperdagangkan menguat setelah pasar merespon kebijakan ECB serta data pengangguran AS yang buruk. Harga berhasil membreakout rata-rata harga tinggi di kisaran 1.0888 yang sudah bertahan cukup lama, tetapi penutupan harga masih berada di bawah resistance 1.0990 yang sudah bertahan 12 minggu. Indikasi dari alat teknis menunjukkan sentiment positif sementara dengan RSI di atas 50, bahkan mendekati titik overbought. MACD telah berada diatas garis netral semenjak hari Selasa yang lalu. Posisi harga saat ini berada pada level retracement 38,2% yang ditarik dari harga tinggi dan harga rendah bulan Maret. Jika batas tahanan 1.0990 dengan ekspansi level psikologi 1.1000 mampu di lewati, maka ada kemungkinan harga akan menguji harga 1.1040,1.1075 dan 1.1100. Tetapi, jika harga tidak mampu membreakout ke atas, maka pantulan berkemungkinan kembali ke harga 1.0900.
Ady Phangestu
Analyst – hfindonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.