Greenback memulai minggu dengan catatan suram di tengah kekhawatiran bahwa kebangkitan kasus COVID-19 di Amerika Serikat dapat merusak pemulihan di ekonomi terbesar dunia. Pada gilirannya akan memicu spekulasi, bahwa Fed akan terus menambahkan lebih banyak stimulus untuk periode waktu yang lebih lama dan dalam jumlah yang lebih besar.
Pasangan USDJPY mempertahankan tren bearish dan tergelincir di bawah pertengahan 105,00 mencapai level terendah sejak pertengahan Maret. Memperpanjang penembusan bearish minggu lalu di bawah 106 support horisontal dan terlihat beberapa penjualan agresif untuk sesi ketiga berturut-turut pada hari Senin. Kejatuhan juga menandai hari keempat dari langkah negatif oleh bias penjualan berkelanjutan dolar AS. Pedagang mengambil isyarat dari penurunan yield obligasi Treasury AS dan peningkatan kekhawatiran memburuknya hubungan AS-Cina sehingga menguntungkan status safe haven yen terhadap USD. Ketegangan diplomatik antara dua ekonomi terbesar dunia meningkat lebih lanjut pekan lalu setelah kedua belah pihak memerintahkan penutupan konsulat di Houston dan Chengdu.
Pelaku pasar sekarang menantikan laporan ekonomi AS, menyoroti Pesanan Barang Tahan Lama. Data mungkin mempengaruhi dinamika harga USD, yang bersama dengan sentimen risiko pasar yang lebih luas akan dilihat untuk beberapa peluang perdagangan yang berarti.
Jangan lupa ikuti dan segera registrasi FREE WEBINAR ONLINE
Click here to access the Economic Calendar
Ady Phangestu
Market Analyst – hfindonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.