Pandangan Teknis dan Fundamental USDCAD 03-07 Agustus 2019

Risiko penurunan loonie masih mengancam, karena masih  terikat erat dengan dinamika  penularan dan penguncian di AS dan harga minyak mentah telah menunjukkan tanda-tanda kerapuhan baru.

Minggu depan sebagian besar akan berfokus pada  data pekerjaan. Tanda-tanda pemulihan lebih lanjut di pasar tenaga kerja akan menawarkan beberapa dukungan pada akhir minggu bagi CAD, tetapi angka virus AS yang lebih suram dan sinyal sentimen risiko yang berombak masih sangat rendah kemungkinan bagi penguatan lanjutan bagi CAD.

USDCAD turun ke level 1,3330 minggu lalu, tetapi pulih di kembali ke  level 1,3400. Bias awal masih pada sisi atas untuk rebound lebih lanjut ke resistensi 1,3715. Breakout akan menargetkan 1,3855. Pada sisi negatifnya, penembusan  1,3315 akan melanjutkan penurunan dari 1,4667.Rebound yang sempat terjadi, setidaknya menjadi indikasi awal perlawanan banteng. Tampilan 2 candlestick pinbar 4 jam yang mereject harga minor support 1.3371 memberi tahu keenganan, beruang melanjutkan perjalanan. Harga masih berada di rata-rata pergerakan EMA 50 dan MACD perlahan merangkak di atas zona netral.

Dalam pandangan periode harian, bias divergensi terlihat dari indikator MACD, setelah harga membentuk double bottom pada rendah 1.3315 dan rendah 1.3330. Selama 1.3315 bertahan sebagai support, ada kemungkinan harga mengambil langkah korektif ke resistance 1.3715 ataupun 1.3855.

Dalam gambaran yang lebih besar, kenaikan dari 1,2060 (harga rendah 2017) telah selesai pada harga  1,4667 setelah gagal menembus 1,4689 (harga tinggi 2016). Jatuh dari 1,4667 menjadi  pola korektif dari 1,4689. Penurunan lebih dalam diperkirakan ke harga  psikologis 1,3000 dan support 1.2951 selama 1.3715 ataupun 1,3855 support yang menjadi resistensi kuat. Namun, penembusan berkelanjutan di 1,3855 akan mengubah fokus kembali ke  resistensi kunci 1.4689.

Jangan lupa ikuti dan segera registrasi FREE WEBINAR  ONLINE

Click here to access the Economic Calendar

Ady Phangestu

Market Analyst – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.