Data Ekonomi dan Pertemuan ECB Menempatkan EUR kembali dalam Fokus

Pasar pada umumnya beragam setelah pertemuan FOMC, kemarin. Karena pesan yang disampaikan bukan  hal yang baru dan pada dasarnya sudah diberitahukan sebelum-sebelumnya. Saham Asia-Pasifik sebagian besar diperdagangkan di atas garis datar pada hari Kamis karena para pedagang mencerna laporan kepercayaan konsumen yang agak optimis dari Kantor Kabinet Jepang. Emas dan minyak sama-sama terjebak dalam kisaran sempit. Sterling tetap sebagai yang terlemah, diikuti oleh Kanada. Fokus akan beralih ke akun rapat ECB, tetapi kemungkinan juga tidak memicu banyak pergerakan. Hasil ECB Monetary Policy Meeting Accounts dari Eropa akan diumumkan pada pukul 18:30 WIB. Menyusul janji ECB untuk meningkatkan pembelian obligasi guna mengekang peningkatan biaya pinjaman, diluar itu pemberlakuan pengetatan dan berita vaksin juga perlu dipantau.

EURCAD

EURCAD – Secara teknis, reli Euro membuat beberapa kemajuan, pasangan ini menembus resistance 1,4972 yang mengkonfirmasi titik terendah jangka pendek di 1,4722.  Terlihat rebound yang terjadi merupakan aksi taking profit yang membuat harga kembali pada titik keseimbangan level equilibrium dan round number psikologi 1,5000. Dan di area inilah reli tertahan pada rata-rata pergerakan MA 200, meski sempat membuat sundulan dengan ketinggian 1,5032. Prospek tetap bearish, selama harga belum melewati 1,5068 level resistance lanjutan. Pada sisi bawah selama reli terhenti, support minor 1,4910 akan menjadi barrier untuk konsolidasi intraday.

EURCAD, Round Number 1,5000

Hampir semua pasangan cross EUR menguat, EURGBP juga telah menembus resistance 0,8644, tetapi sejauh ini gagal untuk bertahan di atas sana dan hanya mengembalikan kerugian bulan Maret lalu, EURAUD berada di resistance  1,5605  dan  EURJPY  di resistance 130,65. EUR harus menembus level rata-rata resistance untuk menunjukkan eksistensi  penguatannya.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Analyst – HF Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.