Meski Klaim Pengangguran Naik, Indeks Masih ditutup Menguat.

Klaim pengangguran AS awal naik untuk minggu ke_dua berturut-turut, masuk pada angka 744k. Kenaikan klaim baru-baru ini kontras dengan hampir semua pembacaan lain dari pasar tenaga kerja saat ini. Perekrutan telah meningkat secara substansial, dengan 916 ribu pekerjaan ditambahkan di bulan Maret. Survei bisnis menguatkan pertumbuhan pekerjaan yang lebih kuat, dengan indeks ketenagakerjaan manufaktur dan jasa ISM melonjak bulan lalu. Jerome Powell mengatakan pada hari Kamis, bahwa kenaikan harga di Amerika Serikat diperkirakan tidak akan terulang setiap tahun, tekanan ke atas pada harga cenderung bersifat sementara tahun ini, serta menegaskan bahwa Fed memiliki mekanisme untuk menangani inflasi jika diperlukan.

Di benua lama, Euro tampil optimis untuk pekan ini. Setelah berbulan-bulan penguncian dan pembatasan, pasar melihat harapan vaksinasi akan berlaku pada akhir Juni sebagai hal positif. Pasar saham utama Eropa ditutup lebih tinggi pada hari Kamis, setelah Bank Sentral Eropa mengkonfirmasi bahwa prospek ekonomi global telah membaik karena vaksinasi dan tagihan stimulus Amerika Serikat. Anggota ECB juga sepakat bahwa program pembelian darurat pandemi (PEPP) perlu didorong.

Eurostat menerbitkan laporan, menandai kenaikan harga produsen di zona euro sebesar 0,5% dibandingkan dengan bulan sebelumnya dan 1,5% y/y. Sementara itu, data menunjukkan bahwa sektor konstruksi di Inggris mengalami kenaikan tajam bulan lalu dengan kenaikan tertinggi dalam enam setengah tahun terakhir.

US Tech 100 Index

USA100 diperdagangkan menguat sejak pre_market,  namun pada sesi Amerika diperdagangkan dalam range terikat. Total kenaikan mencapai 0,82%, harga masih berada di bawah puncak 13898.80. Secara teknis mode reli terlihat masih akan berlangsung dengan dukungan pergerakan yang berada di atas Kumo dan AO yang masih berada di zona positif. Sementara itu USA30 dalam pekan ini bergerak mendatar, terpaut dalam ruang transaksi sempit hari Senin lalu antara 33153,42 33499,42. USA500 masih menorehkan puncak baru bersejarah setelah 3 pekan naik berturut-turut di ketinggian 4092,20.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Analyst – HF Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.