03 Januari 2022, pasar akan membuka lembaran baru, bagaimana pergerakan harga emas ke depan? Emas sepertinya masih akan menjadi komoditas spekulatif yang belum menerima gelombang besar pendukung jangka pendek. Tampaknya belum ada pembeli yang antusias untuk segera muncul karena resiko inflasi ekonomi global. Kemungkinan emas akan terus mengalami kisaran harga yang menarik, karena akan menghasilkan volatilitas tajam. Tingkat inflasi sudah sangat mengkhawatirkan sepanjang kuartal 4, karena macetnya rantai pasokan dan harga energi yang tinggi, namun seperti yang Anda saksikan, tidak ada pergerakan nyata dari emas yang mengarah ke utara dengan kuat, sebaliknya isu pengetatan Fed dan prospek kenaikan suku bunga 2022 seperti menahan langkah rally emas.
Tren jangka panjang dari XAUUSD belum terlihat, sehingga pedagang teknis perlu mempertimbangkan tren jangka pendek dan menengah dari logam mulia. Sebaliknya fundamentalis mungkin akan sulit menjelaskan fenomena kisaran perdagangan harga emas sepanjang bulan Desember, bahkan sejak bulan Juli sebelumnya. Logam mulia tidak menghasilkan lonjakan yang berarti, saat varian Omicron menjadi berita utama. Pesatnya vaksinasi dan kenyataan bahwa varian ini tidak membawa dampak tinggi seperti varian Delta serta janji dari Bank Sentral yang akan tetap pada jalur kebijakannya, membawa minat emas segera kendur tak bertenaga.
Jika emas mampu mempertahankan posisinya di atas 1800,00 dan benar-benar menunjukkan kemampuan untuk diperdagangkan di atas angka 1834,00 ini bisa menjadi pertanda, bahwa perilaku bullish dapat berkembang. Namun, emas belum menunjukkan kemampuan yang mencolok untuk mempertahankan nilainya yang lebih tinggi. Sebaliknya, jika emas turun di bawah angka 1800,00, logam mulia semestinya akan menantang support di dekat angka 1785,00 hingga 1750,00 dan di bawahnya.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.