EURJPY Kehilangan Momentum Rally

EURUSD membukukan kerugian -0,11% karena dolar yang lebih kuat dan kebijakan bank sentral yang berbeda. The Fed saat ini mengurangi QE dan mungkin mulai menaikkan suku bunga segera pada bulan Maret, jauh sebelum ECB berencana untuk mengetatkan kebijakan moneter. Penurunan EURUSD dibatasi pada hari Kamis oleh tanda-tanda tekanan inflasi di zona euro, yang hawkish untuk kebijakan ECB dan mendukung euro. PPI Nov Zona Euro +23,7% y/y, lebih kuat dari ekspektasi +23,2% y/y dan kenaikan terbesar sejak seri data dimulai pada tahun 1982. Juga, CPI Desember Jerman (diharmonisasi dengan Uni Eropa) naik +0,3% m/m dan +5,7% y/y, lebih kuat dari ekspektasi +0,2% m/m dan +5,6% y/y. Data inflasi mendorong imbal hasil obligasi Jerman 10-tahun hingga tertinggi 2,5 tahun pada Kamis -0,037%, memperkuat perbedaan suku bunga euro.

Sementara itu, USDJPY turun -0,19%, pelemahan Indeks Saham Nikkei -2,8% memicu permintaan safe-haven untuk Yen. Jibun Bank services PMI Dec’ direvisi naik sebesar +1,0 menjadi 52,1 dari yang dilaporkan sebelumnya 51,1. Kenaikan lebih lanjut dalam yen terbatas, setelah imbal hasil T-note 10-tahun melonjak ke level tertinggi 9-bulan.

EURJPY kehilangan beberapa momentum sisi atas dan ditutup melemah -0,33% kembali ke harga pembukaan hari Senin, tetapi reli lebih lanjut diperkirakan terjadi selama support minor 130,00 bertahan. Reli lebih lanjut akan terlihat untuk menargetkan pengujian di zona resistance 133.46. Pada sisi negatifnya, penembusan support minor 130,01 akan mengubah bias ke sisi bawah untuk menguji ulang rendah 127,37. Bias intraday sementara masih netral, pergerakan ke sisi atas tertahan pada level equilibrium yang terbentuk dalam over_lapping candle, untuk menembus zona ini butuh akselerasi harga yang kuat, jika tidak maka zona harga ini akan tetap menjadi resistance dominan yang akan menahan rally pasangan ini. Pada sisi atas, resistance minor 131,59 sementara akan menahan pada sisi atas, penembusan level minor ini akan menjumpai 132,55. Sedangkan pergerakan di bawah harga pembukaan hari Senin, harga aset akan menjumpai support minor 130,01 dan jika kuat masih berkemungkinan menyentuh tingkat keseimbangan 129,62.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.