USDMXN : Peso Memantul dari Zona Support

USDMXN,Daily

Peso Meksiko terhadap Dolar AS pada hari Rabu, berusaha mengembalikan sebagian kecil penurunan harian dengan memantul ke sisi atas dari zona support, namun dominasi beruang terlihat masih cukup kuat. Pada bulan Januari pasangan USDMXN sempat rebound dari harga rendah 20,2744 dan menguat 1,68% hingga penutupan bulan. Namun pada bulan February, semua rebound tersebut telah ditutupi dengan mencatatkan penurunan hingga hari ini sebesar -1,97%. Tekanan bearish sedikit memudar, dalam pola falling wedge yang terlihat dari candle pin bar harian yang meninggalkan shadow bawah yang cukup panjang.

Banco de México

Banxico menaikkan suku bunga acuan sebesar 50 bps menjadi 6% pada 10 Februari 2022 yang lalu, seperti yang diperkirakan. Ini merupakan kenaikan ke_enam berturut-turut, di tengah kekhawatiran atas tekanan inflasi dan ekspektasi Federal Reserve yang akan mulai menaikkan suku bunga pada bulan Maret. Keseimbangan risiko inflasi masih cenderung ke atas, karena ekspektasi inflasi untuk 2022 dan 2023 meningkat kembali, sementara ekspektasi jangka menengah sedikit menurun dan untuk jangka panjang tetap stabil pada level di atas target. Tingkat inflasi tahunan turun tipis menjadi 7,07% pada Januari 2022 dari 7,36% bulan sebelumnya, terendah dalam 3 bulan tetapi masih tetap mendekati level tertinggi lebih dari 20 tahun di 7,37% yang dicapai pada November.

USDMXN,H4

Pada periode hourly, bias harga cenderung netral dalam pola falling wedge setelah pantulan dari titik rendah harian 20,1543 di atas support 20,1165. Namun penembusan level support ini, akan membuka peluang untuk menyelam lebih jauh ke 20,0000 dan tidak menutup kemungkinan untuk proyeksi FE61.8% di 19,7523. Sepanjang dukungan 20,1165 bertahan, prospek ke sisi atas akan menguntungkan untuk jangka pendek. Yang menjadi rintangan bagi reli pasangan ini adalah resistance 20,3749 namun apabila level ini berhasil di atasi, bias harga akan bergerak ke sisi positif karena pola falling wedge telah ditembus pada sisi garis atas dan membuka peluang untuk menguji 20,5724.

Informasi teknis dari indikator oscilasi baik CCi maupun MACD belum memvalidasi pergerakan ke sisi atas, meskipun bias divergensi secara samar mulai terlihat. Seller masih mendominasi permainan, namun aksi profit taking juga mulai dilakukan saat harga mencapai level rendah bulanan.

Data dari Meksiko yang perlu dicermati pada pekan ini yang akan mempengaruhi pergerakan Peso, diantaranya: Retail sales untuk bulan Desember; Balance of Trade bulan Januari dan GDP Final Q4  yang akan dilaporkan pada hari Jum’at.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.