USDCNH diperdagangkan dalam ruang harga terikat sepanjang tahun 2022 antara harga 6.3045 – 6.4096. Seperti pasangan mata uang lainnya, minat klien pada persilangan ini didorong oleh kondisi tren, tingkat perubahan dan volatilitas umum. Pembayaran batubara dan minyak serta komoditas lainnya oleh Rusia, India dan menyusul Arab Saudi akan mengurangi dominasi perdagangan dengan dolar AS. Hal ini akan membawa perubahan pasar mata uang, meskipun belum signifikan.
Sebuah tren akan memiliki implikasi besar untuk pasar mata uang yang luas. Pasangan USDCNH saat ini bergerak di atas support utama 6.2353 dalam pola falling wedge yang menunjukkan pasangan ini masih dalam tekanan, namun pergerakan yang lebih tinggi, terutama jika kita melihat terjadi penembusan 6,4096, maka ini akan membawa penguatan USD lebih lanjut. Surplus saat ini yang lebih lemah, inflasi berjalan rendah di 0,9%, keuntungan hasil obligasi China berkurang vs AS membawa peningkatan risiko penurunan untuk yuan. Imbal hasil obligasi pemerintah 10-tahun China tergelincir di bawah 2,8%, terendah dalam tiga minggu, dekat dengan level terendah 20-bulan 2,67% yang dicapai pada 25 Januari, karena data ekonomi yang suram memperkuat kemungkinan PBOC untuk terus melonggarkan kebijakan moneter. Sektor jasa China mengalami kontraksi pada laju paling tajam dalam dua tahun, pada bulan Maret menurut data PMI Caixin, karena pihak berwenang menerapkan pembatasan mobilitas dan aktivitas yang ketat untuk mengatasi melonjaknya infeksi virus corona. Pada kerangka waktu harian, bias divergensi sudah terlihat namun membutuhkan konfirmasi breakout terhadap resistance terdekat 6.4096 (EMA200). Jika terjadi penembusan dan harga bergerak di atasnya, maka pasangan ini akan menargetkan tingkat harga yang lebih jauh untuk memulai gelombang koreksi ke sisi atas di 6.5275 dan 6.5868. Selama harga masih bergerak di bawah tingkat resistance, penerusan penurunan dalam pola falling wedge bisa berlanjut untuk dukungan 6.3045. Secara teknis, 2 buah indikator oscilasi mendukung pergerakan ke sisi atas, ditambah dengan pergerakan harga ada di atas Kumo. Bias sementara tetap masih netral, penembusan ke sisi atas dibutuhkan untuk mengkonfirmasi perubahan tren, jika tidak maka pergerakan akan kembali pada tren lanjutan.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.