Penderitaan Bitcoin Mungkin Belum Berakhir

Kondisi umum yang terlihat saat ini di pasar kripto sepenuhnya konsisten dengan Ketakutan Ekstrim yang terbaca pada Indeks Crypto Fear & Greed, belum ada perubahan yang mencolok. BTCUSD masih berkutat di sekitar $20K, di sekitar puncak harga Desember 2017 pada minggu lalu, dengan rentang harga perdagangan si antara 19.603 – 21.678. Peter Schiff, chief economist di Euro Pacific Capital, memperingatkan untuk tidak membeli dalam penurunan. Sementara, Ketua Federal Reserve Powell mengatakan, bahwa krypto membutuhkan kerangka peraturan yang lebih baik.

Harga BTCUSD sedikit pulih dan naik hampir 3.9% pekan lalu. Saat ini diperdagangkan di sekitar level $21K. ETHUSD aset terbesar kedua, juga kembali naik sekitar 7% dan diperdagangkan pada kisaran $1.2K. Harga aset digital mengalami pukulan serius setelah bencana Terra/LUNA pada awal minggu bulan Mei yang lalu.

Kerugian pada pasar krypto yang runtuh tidak hanya dialami oleh investor, tetapi juga para penambang. Karena penurunan harga BTC dan peningkatan kompleksitas komputasi, total pengembalian dari penambangan sekarang diperkirakan 65% lebih rendah dari rata-rata untuk tahun ini. Kondisi yang berdarah-darah pada pasar Kripto, telah menyebabkan perusahaan pertambangan terpaksa menjual kepemilikan BTC mereka untuk melunasi pinjaman dan menutupi biaya operasi saat ini, yang memberi tekanan pada pasar. Cadangan mereka yang tersisa diperkirakan mencapai 46.000 koin (sekitar $920 juta). Jika keberadaan Kripto mereka dijual, harga pasar dapat turun lebih jauh.

Tinjauan Teknis

Harga BTCUSD belum menunjukkan perubahan arah yang jelas, sementara bertahan di level $20K. Tren bearish yang berlaku saat ini menunjukkan kemungkinan untuk jatuh lebih dalam untuk proyeksi FE100% di sekitar $12K secara teknis, jika pada akhirnya zona dukungan $20K harus menyerah. Meskipun, jenuh jual terlihat pada indikator RSI, namun siapa yang bisa mengukur kedalaman dari banyak ketakutan yang menghantui pasar kripto saat ini?

BTCUSD, D1

Sentimen positif belum terlihat, kisah triller kripto terus mengisi media mainstream. Namun secara teknis, pergerakan di atas resistance minor $23K, aset ini masih memiliki kemungkinan untuk menguji support $26,6K yang kini menjadi resistance.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.