Formasi Head and Shoulder USDCAD

USDCAD, Daily

Menjelang laporan inflasi AS Pada hari Kamis, USDCAD sedikit menurun. Pasangan ini telah meningkat lebih dari 12% sejak berada pada titik terendah untuk tahun ini. USDCAD telah berada dalam tren bullish yang kuat dalam beberapa bulan terakhir, karena indeks dolar AS terus melonjak. Indeks dolar AS, yang mengukur kinerja greenback terhadap mata uang lainnya, telah melonjak lebih dari 16% tahun ini.

The Fed telah menaikkan suku bunga sebesar 400 poin dan mengisyaratkan, bahwa mereka akan terus menaikkannya untuk sementara waktu. Investor memperkirakan bahwa tarif terminal akan mencapai puncaknya pada 5,25% pada Q1 tahun depan. Kondisi ini yang masih terus mendorong Dolar hingga hari ini, disamping pasar bearish saham yang terus berlanjut. Kemarin, USA30 ditutup turun -1,95%; USA100 turun -2,37% dan USA500 turun -2,08%.

USDCAD juga bereaksi terhadap pemilihan sela yang sangat ketat di AS. Gelombang merah yang sangat dinanti gagal terwujud, yang berarti bahwa Biden akan memiliki lebih banyak ruang untuk bernegosiasi dengan Partai Republik di Kongres.

Tinjauan Teknis

Bias intraday cenderung ke sisi bawah. Formasi head and shoulder (ls 1,3835; h: 1,3976; rs: 1,3807) sudah terbentuk. Penurunan lebih dalam akan terlihat pada proyeksi 100% di 1.3325 dan mungkin di bawahnya. Tapi downside sepertinya masih dibatasi oleh garis median (yellow line) dengan munculnya pola candle harian yang membentuk pola bullish engulfing. 

USDCAD. H4

Pada sisi atas, pergerakan di atas resistance minor 1.3552 akan mengubah bias intraday menjadi netral terlebih dahulu. Saat ini, RSI terlihat netral dan MACD berada di bawah garis tengah, meskipun perpotongan sinyal telah terjadi, namun pasar sepertinya masih menunggu indikasi dari data CPI hari ini untuk mencari petunjukkan bagi tindakan The FED yang akan datang.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.