Pergerakan Emas Ditentukan Oleh Langkah Kebijakan The Fed

XAUUSD

Emas telah mengalami sejumlah konsolidasi sejak rebound awal bulan November lalu. Dalam 3 minggu berjalan menuju akhir November, emas masih terperangkap di kisaran harga 1750.00. Dalam perdagangan hari Selasa, emas terlihat melonjak tipis sekitar 0.5% dalam upaya untuk membalikan penurunan perdagangan hari Senin yang dipicu oleh komentar hawkish dari pejabat Fed tentang kenaikan suku bunga.

https://tradingeconomics.com/united-states/government-bond-yield

Penguatan Emas pada sesi Asia tidak bertahan lama, pedagang dan spekulan berangsur mengundurkan diri dari emas pada sesi Amerika, karena pedagang menunggu pidato Ketua Fed Powell hari Rabu, untuk mendapatkan lebih banyak informasi dan petunjuk tentang langkah bank sentral selanjutnya. Kelemahan harga saham Selasa kemungkinan memicu beberapa pembelian safe-haven logam mulia.

Dolar yang lebih kuat dan imbal hasil T-note yang lebih tinggi Selasa membatasi kenaikan emas. Imbal hasil Treasury 10-tahun AS, dilihat sebagai proksi untuk biaya pinjaman global, terkonsolidasi sekitar 3,7%, level yang tidak terlihat sejak 4 Oktober, karena narasi mulai berubah dari inflasi dan pengetatan menjadi resesi. Risalah dari pertemuan Federal Reserve terakhir menunjukkan para pejabat melihat kasus untuk laju kenaikan suku bunga yang lebih lambat sekaligus menunjukkan, bahwa pembuat kebijakan semakin khawatir tentang kesehatan ekonomi, dengan para pejabat mencatat bahwa resesi sekarang hampir sama dengan proyeksi dasar pertumbuhan yang lemah. Selain itu, meredanya protes Covid di China telah membatasi beberapa permintaan safe-haven untuk emas.

Panduan dari Powell penting bagi pergerakan harga emas, jika dia cenderung menunjukkan bahwa akhir siklus kenaikan suku bunga sudah dekat, emas akan mendapat tenaga, sementara harga logam akan berada di bawah tekanan kembali, apabila tanda-tanda bahwa Fed tetap berada di jalur untuk pengetatan kebijakan lebih lanjut.

Tinjauan Teknis

Struktur jangka pendek terlihat netral karena harga terlihat berada di kisaran rata-rata pergerakan eksponensial 200 hari dan di atas resistance 1729.44 yang kini menjadi support. Bias intraday tetap netral, pergerakan di atas resistance minor 1763.63 dapat membuka pintu untuk mencoba menguji angka bulat 1800.00. Sementara pergerakan di bawah 1729.44 akan menempat emas kembali di bawah tekanan dengan kemungkinan untuk menguji kisaran level 50%FR dan 61.8%FR dari penarikan harga rendah 1616.55 – 1786.36.

XAUUSD, H4

Posisi harga saat ini masih di atas EMA 200 hari pada periode H4, namun jelas garis RSI menunjukkan sejumlah perdagangan dalam ruang terikat dalam beberapa terakhir.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.