Harga saham #PayPal telah tergerus sekitar -76% sejak membentuk puncak ATH (309.47) pada bulan Juli 2021 hingga hari ini. Tren bearish tahun 2021 diperpanjang pada tahun 2022 dengan menghapus semua kenaikan yang telah dikumpulkan sejak tahun 2018. Tren bearish saat ini, disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk pendapatannya yang menurun. Pada kuartal sebelumnya, laporan keuangan menunjukkan pendapatan perusahaan turun -18% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Memang harga saham tidak selalu mencerminkan nilai bisnis secara rasional. Salah satu cara yang cacat tetapi masuk akal untuk menilai bagaimana sentimen di sekitar perusahaan telah berubah adalah dengan membandingkan laba per saham (EPS) dengan harga saham. Sayangnya PayPal melaporkan penurunan EPS sebesar 53% pada tahun lalu. Dan investor sejak saat itu terlihat ragu untuk mempertahankan kepercayaan mereka terhadap saham tersebut, namun saat ini ketika penurunan sudah mencapai angka $74.00 tentunya akan memberikan daya pikat yang berbeda. Beberapa investor institusional dan dana lindung nilai baru-baru ini mengubah kepemilikan mereka atas perusahaan.
Terlepas dari kinerja perusahaan yang buruk, sebagian besar investor kemungkinan besar masih optimis terhadap PayPal. Konsensus di antara 28 analis Wall Street berdasarkan tipsrank, menawarkan target harga 12 bulan untuk Paypal Holdings dalam 3 bulan terakhir. Target harga rata-rata adalah $107,64 dengan perkiraan tinggi $160,00 dan perkiraan rendah $75,00. Target harga rata-rata mewakili perubahan 45,03% dari harga terakhir $74,22. Hal ini menunjukkan, setidaknya banyak yang masih optimis dengan kinerja perusahaan di masa depan.
Salah satu faktor utama yang mungkin mendorong sentimen bullish di kalangan analis adalah posisi kuat PayPal di pasar pembayaran digital. Perusahaan memiliki jaringan pengguna dan pedagang yang mapan dan terus berinvestasi dalam teknologi dan kemitraan baru untuk memperluas jangkauannya. Posisi pasar yang kuat ini, dikombinasikan dengan semakin populernya pembayaran online dan seluler, membuat banyak analis memperkirakan bahwa PayPal akan terus menjadi pemimpin dalam industri ini.
Tinjauan Teknis
#PayPal dalam perdagangan hari Rabu (07/12), menguat lebih dari +3%, setelah rebound dari harga rendah harian $71.01 dalam formasi candle bullish engulfing harian. Dukungan terlihat berada di $67.55 yang dicatat pada tanggal 30 Juni, sementara resistance berada pada $92.50; $103.01 dan $122.78. Tekanan bearish memang belum tampak akan selesai, dengan formasi candle yang masih berada di bawah harga rata-rata eksponensial 26 hari dan 52 hari, namun ketika harga semakin mendekati dukungan, cenderung akan memberikan tekanan psikologis bagi penjual. Hal ini terlihat dari formasi gelombang yang membentuk pola descending triangle dalam bias divergensi RSI dan MACD.
Penting untuk diperhatikan dalam pola descending triangle adalah penembusan pada sisi atas dan sisi bawah. Jika harga menembus garis miring descending, semestinya akan menguji resistance $92.50, dimana pemecahan struktur ini dapat memberikan indikasi bagi awal perubahan minat pasar atas nilai saham ini. Tantangan berikutnya adalah EMA 200 hari yang berada pada kisaran resistance $103.01. Memang perubahan tren tidak terjadi dalam waktu yang singkat, namun konsolidasi yang berlangsung selama 7 bulan terakhir dapat mempengaruhi persepsi pasar tentang, Apakah #PayPal dalam tahap fase akumulasi stock?
Dukungan $67.55 tentu saja akan menjadi batas krusial bagi investor, karena berimbang pada harga rendah tahun 2018 yang tercatat di kisaran $70.00.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.