Pernyataan RBNZ Relatif Dovish, Kiwi Tertekan

RBNZ menaikkan suku bunga sebesar 25bp seperti yang diperkirakan. Pernyataan dovish dengan tingkat puncak yang tidak disesuaikan pada 5,5% mengisyaratkan akhir dari siklus pengetatan RBNZ, meskipun Komite setuju bahwa tingkat suku bunga membatasi pengeluaran dan tekanan inflasi. OCR akan tetap pada tingkat yang terbatas di masa mendatang untuk memastikan, bahwa inflasi harga konsumen kembali ke kisaran target tahunan 1%-3%, sambil mendukung mendukung ketenagakerjaan maksimum yang berkelanjutan. Pertumbuhan ekonomi global tetap lemah dan tekanan inflasi mereda. Ini mengikuti periode pengetatan kebijakan moneter yang signifikan oleh bank sentral internasional. Sumber : rbnz.govt.nz

Pasangan NZDUSD turun lebih dari -1% lebih rendah, kembali ke harga pembukaan bulan Mei, dengan dukungan penting terlihat di sekitar 0.6100. Secara teknis, tidak bisa dipungkiri bahwa pasangan ini diperdagangkan dalam range terikat dalam 3 bulan terakhir, bergerak dalam rentang pergerakan EMA dengan slope mendatar. Pergerakan di bawah 0.6083 akan mengkonfirmasi puncak sementara 0.6537 dan harga dapat bergerak untuk menguji level 50%FR dan 61.8%FR, masing-masing di 0.6023 dan 0.5901.

Sepanjang dukungan 0.6083 bertahan, sejumlah konsolidasi masih akan berlangsung dalam pekan ini. Resistance terlihat berada di 0.6306 dan 0.6383.

Convergensi pada MACD dan validasi RSI terhadap penurun harga, mengindikasikan minat beli Kiwi yang menurun.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.