Indeks acuan pasar saham AS, sebagian besar datar pada akhir sesi Selasa [17/10] karena investor mencerna angka penjualan ritel yang lebih tinggi dari perkiraan yang menunjukkan, bahwa permintaan konsumen tetap kuat meskipun suku bunga tinggi, yang tampaknya meningkatkan kekhawatiran terhadap kebijakan moneter Federal Reserve di bulan depan.
Indeks USA500 turun -0.01%, USA100 -0,22% mencatat level terendah dalam 1 minggu, USA30 ditutup naik +0.04% mencatat level tertinggi dalam 3 minggu. Pasar secara luas berada di bawah tekanan karena imbal hasil obligasi melonjak akibat penjualan ritel AS pada bulan September dan laporan manufaktur bulan September yang lebih kuat dari perkiraan, sehingga memperkuat alasan bagi The Fed untuk mempertahankan suku bunga lebih tinggi untuk waktu yang lebih lama. Selain itu, melemahnya saham-saham chip membebani pasar secara keseluruhan setelah Bloomberg News melaporkan bahwa AS membatasi penjualan chip ke Tiongkok yang digunakan untuk AI. Reli pada saham-saham bank regional membatasi kerugian di pasar secara keseluruhan.
Tinjauan Teknis
USA30,D1 bergerak di atas EMA 200 hari yang merupakan tanda kekuatan dari rebound 32822,70 setelah tidak mampu bergerak di bawah up-trendline. Tetapi indeks terlihat mendapatkan kursi nyaman dilevel support yang menjadi resistance dan di bawah EMA 50 hari pada kisaran 34029,30. Dukungan utama saat ini terlihat di 32822.70, pergerakan di bawah level ini dapat membuat indeks memasuki pasar bearish jangka pendek untuk menguji 31438.80. Banyak pedagang memilki persepsi, jika terjadi terobosan di bawah rata-rata pergerakan utama sebagai awal dari tren turun yang kuat.
Bagaimana dengan sisi atas? Sepertinya pergerakan lebih tinggi di atas 34156,40 akan mengecewakan beruang, karena harga indeks dapat menguji resistensi 35054,20 sebelum mencapai puncak jangka pendek 35725,80. RSI sedikit positif di atas level 50 dan pembelian spekulatif terlihat pada MACD yang masih di jona jual dengan perpotongan sinyal beli yang terbentuk beberapa waktu lalu, namun belum menyeberangi garis nol.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai bentuk komunikasi dan informasi semata, bukan sebagai riset investasi independen. Kami tidak merekomendasi investasi atau permintaan untuk membeli atau menjual instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dan bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini, melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam informasi ini. Dilarang untuk memproduksi ulang atau mendistribusikan informasi ini, tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor, karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan harap pastikan, bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.