Tensi Geopolitik dan Kekhawatiran Pasokan Mendorong Minyak Lebih Tinggi

Minyak mentah berjangka USOIL bergerak di atas $73/barel pada hari Kamis, melanjutkan kenaikan dari sesi sebelumnya karena unjuk rasa di Libya dan meningkatnya ketegangan geopolitik di Timur Tengah dikhawatirkan akan mengganggu pasokan yang lebih luas.

Libya gagal memenuhi tuntutan para pengunjuk rasa, dan mungkin harus menutup ladang minyak terbesarnya. Pada hari Selasa, dilaporkan bahwa ladang minyak Sharara di barat daya Libya dan El-Feel telah menghentikan produksinya karena protes. Saat ini, produksi minyak mentah harian di kedua ladang minyak mencapai 365.000 barel perhari.

Sementara itu, militan Houthi mengatakan mereka menyerang kapal lain di Laut Merah dan Ledakan di Iran tengah menewaskan hampir 100 orang. Di tempat lain, OPEC+ menegaskan kembali komitmennya untuk menjaga pasar tetap stabil dalam pernyataan di situsnya. Rusia, bahkan berupaya memangkas produksi lebih dari yang disepakati, dan mungkin juga membatasi tingkat pasokan global.

Gejolak geopolitik yang semakin intensif dan pengelolaan pasokan OPEC+ dapat mendorong harga minyak kembali pulih. Akan sulit mencapai keseimbangan antara memastikan pasokan tidak bertambah terlalu banyak dan mencegah persediaan meningkat kembali.

Investor dan pedagang perlu untuk mewaspadai peristiwa global, terutama yang berpotensi berdampak pada pasar dan perdagangan. Salah satu situasi yang memprihatinkan adalah meningkatnya ketegangan di Laut Merah, akibat tindakan yang diambil oleh berbagai aktor, termasuk Amerika Serikat dan Iran.

Tinjauan Teknis

USOIL menemukan pijakan di 69,32 pada perdagangan hari Rabu [03/01], dan bergerak menguat lebih dari 3%. Pola divergensi teknis terlihat jelas pada indikator AO. Reli lebih lanjut di atas 73,67 berkemungkinan untuk menguji resistance 76,17 dan lebih jauh ke 79,56. Reli sementara akan di batasi oleh 76,17, sepanjang level ini bertahan, pola konsolidasi dapat berlangsung untuk beberapa waktu. Pada sisi bawah, harga di batasi oleh dukungan 67,92.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai bentuk komunikasi dan informasi semata, bukan sebagai riset investasi independen. Kami tidak merekomendasi investasi atau permintaan untuk membeli atau menjual instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dan bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini, melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam informasi ini. Dilarang untuk memproduksi ulang atau mendistribusikan informasi ini, tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor, karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan harap pastikan, bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.