Tinjauan Akhir Pekan USDCAD

USDCAD, H4

Dengan Indeks Harga Konsumen AS bulan April lebih rendah dari perkiraan, berkurangnya tekanan inflasi menghidupkan kembali harapan pasar terhadap penurunan suku bunga The Fed pada bulan September. Dolar AS secara umum melemah pada pekan ini, dengan dolar Kanada menjadi salah satu mata uang dengan kinerja yang baik di awal pekan ini. Meskipun demikian, USDIndex telah mengembalikan sebagian kerugian awal pekan dan CAD juga telah mengembalikan sebagian keuntungan di awal pekan.

Dari segi data, klaim pengangguran awal AS turun sesuai perkiraan, harga impor dan ekspor naik lebih dari yang diperkirakan, pembangunan perumahan dan izin bangunan mengecewakan, dan produksi industri terhenti secara tak terduga. Dolar berada di jalur penurunan mingguan terhadap sebagian besar mata uang utama, namun datar terhadap yen dan yuan.

Di Kanada, data ekonomi yang pesimis mungkin membebani dolar Kanada di periode mendatang. Penjualan manufaktur Kanada pada bulan Maret mengalami penurunan terbesar dalam lima bulan terakhir karena penurunan signifikan pada harga minyak mentah dan pengiriman mobil. Penjualan manufaktur yang disesuaikan secara musiman berjumlah 69,88 miliar dolar Kanada, turun 2,1% dari bulan sebelumnya, setara dengan $51,19 miliar dolar AS. Hal ini menunjukkan penurunan jumlah barang yang terjual, yang selanjutnya menunjukkan melemahnya kondisi perekonomian di akhir kuartal pertama.Meskipun GDP pada tingkat industri di Kanada tumbuh dalam dua bulan pertama tahun ini, tanda-tanda awal menunjukkan adanya perlambatan pertumbuhan di bulan Maret karena penurunan sektor manufaktur dan ritel yang mengimbangi kenaikan sektor utilitas, real estat, sewa, dan sewa guna usaha.

Kinerja dolar Kanada cukup moderat di G10, mencerminkan momentum penurunan baru-baru ini. Laporan ini memantau dengan cermat kinerja dolar AS karena investor merasakan adanya sinkronisasi yang berkelanjutan antara perekonomian Kanada dan AS. Ekspektasi pasar yang luas, bahwa BOC akan menurunkan suku bunganya pada musim panas ini, sementara AS mungkin akan menurunkan suku bunganya pada akhir tahun ini, menciptakan perbedaan suku bunga yang tidak menguntungkan bagi CAD.

Sementara itu, harga minyak juga penting untuk prospek dolar Kanada, dengan pasar saat ini memperkirakan permintaan cenderung lemah di sektor minyak, bisa menjadi masalah yang serius bagi CAD. Jika harga minyak mengalami penurunan  di bawah level harga rendah terkini [$76,33], maka USDCAD berkemungkinan  mengisi ruang atas kembali. 

Dari perspektif teknis, CAD menghadapi hambatan pada hari Kamis, diperdagangkan lebih tinggi terhadap sebagian besar mata uang, tetapi masih di bawah tekanan dari kebangkitan kembali USD. Indikator teknis menunjukkan USDCAD rentan terhadap koreksi turun. Penurunan USDCAD dari 1,3846 berlanjut dengan penembusan support 1,3609. Bias intraday kembali ke sisi bawah, dan penurunan lebih lanjut akan terlihat pada proyeksi FE100% di 1,3525 [penarikan 1,3846 – 1,3609 dan 1,3762].

Namun harus disadari, bahwa kondisi harga saat ini berada dalam rentang zona resistance masa lalu yang merupakan poin refleksi dari resistance menjadi support. Oleh karena itu, membutuhkan katalis yang dominan untuk mengangkat sentimen pada pasangan ini. Pada sisi positif, sepanjang harga rendah intraday 1,3590 bertahan akan membawa pasangan ini memasuki konsolidasi dalam rentang 1,3590 – 1,3689.

Lihat disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Adi Phangestu – Market Analyst

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Kami tidak menyarankan maupun merekomendasikan investasi atau permintaan untuk membeli atau menjual instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya dan bereputasi baik. Segala informasi tentang indikasi kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala jenis produk investasi dengan leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan melibatkan risiko tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.