TINJAUAN dan PANDANGAN EURO MINGGU INI (08-12)

EURO,

Ada sejumlah even dalam minggu ini yang akan menghiasi pergerakan pasangan “fiber“. Konon sebutan fiber pada mata uang euro didasarkan pada sumber materi kertas uang yang berasal dari serat kapas murni (cotton “fibre”). Mata uang euro sering dianggap mata uang benua eropa, namun faktanya tidak semua negara di benua biru menggunakan mata uang ini, hanya sebagian besar negara yang tergabung dalam Uni Eropa yang menggunakan mata uang ini. Selain mata uang euro yang dipergunakan, benua ini masih ada pound sterling (Inggris), ruble (Rusia & Belarusia), lek (Albania),  krone (Denmark & Norwegia), swiss franc (Luksemburg & Swiss), forint (Hungaria), zloty (Polandia), leu (Rumania) dan lain-lain. Meskipun begitu, memang sebagian besar negara yang ada di benua Eropa memakai euro sebagai mata uang utama.  Even yang akan mempengaruhi pergerakan euro pada pekan ini diantaranya : Produksi Industrial dan Neraca Perdagangan Jerman, pada hari Senin. Perlu diketahui diantara negara yang tergabung dalam Uni Eropa, Jerman salah satu yang memiliki industri besar. Satu hari sebelumnya,ada pemilihan parlemen Yunani. Menyusul hari Selasa  dan Kamis pidato dan testifies gubernur The Fed, Jerome Powell. Walaupun bukan data EUR, namun keterikatan kebijakan moneter AS, akan berimbas kuat bagi eEuro. Untuk even penting minggu ini, Anda bisa melihat pada halaman depan rubrik ini.

EURUSD

Pasangan mata uang EURUSD pekan lalu bergerak dalam zona merah, karena penguatan dolar pada sebagian besar mata uang lainnya. Pelemahan ini juga disebabkan dari  data manufacturing PMI Eropa yang cenderung menurun dan kebijakan perbankan Eropa yang belum menunjukan pelonggaran yang berarti, serta dinginnya investor yang masih menunggu pengganti Mario Indraghi sebagai gubernur yang baru. Namun ada secercah harapan yang ditumpuhkan pada kepemimpinan Lagarde, ECB akan jauh lebih ramah dalam pengeluaran defisit dan akan menetapkan pelonggaran lebih lanjut dalam kebijakan moneter dalam memberikan dukungan  dan merangsang  pertumbuhan ekonomi. Grafik D1, EURUSD

Pasangan mata uang EURUSD pada pekan lalu  ditutup melemah pada harga 1.12223, setelah membentuk harga rendah pada poin 1.12069, diatas harga psikologi 1.12000, dan berdiam pada level 61,8% dari Fibonacci Retracement. Bulan yang lalu, pasangan ini sempat menguat dan membentuk 2 gelombang kenaikan sebelum tertahan diharga 1.14116, dibawah harga puncak yang terbentuk pada bulan Maret, yang juga berfungsi sebagai resistance pada harga  1.14475. Penguatan itu juga tertahan dalam bentangan slope EMA 200 hari yang masih berjaga kokoh diwilayah 1.14000. Indikasi yang diberikan RSI 14 menunjukan sentiment negative dibawah level <50. Namun secara bias kecenderungan, Pasangan ini sudah menunjukan pertarungan yang berimbang antara buyer dan seller. Dari garis trendline yang ditarik, setidaknya memberikan sedikit masukan tentang pembentukan harga rendah (lower low) yang meninggi (higher low). Support terdekat berada pada harga rendah  bulan lalu dikisaran harga 1.18090  dan resistance terdekat berada pada kisaran 1.12600. Grafik H4, EURUSD

Dalam tampilan 4 jam, harga pekan lalu persis menyentuh harga pembukaan 2 minggu sebelumnya sebagai titik awal perjalanan harga naik, sebelum ditutup dengan kenaikan tipis. Pada inside_box grafik W1, Anda bisa melihat pasar yang overlap dalam beberapa pekan lalu, dimana candle biru ditutup merah dan merah ditutup biru. Dalam penampakan kami, kekuatan buyer sudah terisi dari aksi taking profit yang ditunggangi seller. Indikasi EMA 200 memberikan indikasi pergerakan yang cenderung menurun, dengan perhentian harga 3 hari yang sepi, pada peringatan Hari Kemerdekaan AS sebagai jejak harga  range sempit (narrow), yang nantinya akan berfungsi sebagai bumper bagi buyer. Range sempit tiga hari, yang terbentuk pada hari Selasa, Rabu dan Kamis berkisar 30an pips. Butuh tenaga besar dengan volume transaksi besar untuk bisa melewati zona tersebut. Setidaknya akan menjadi perhatian teknis Anda yang bertarung dalam periode semasa. Level-level penting bagi pergerakan lanjutan secara psikologis  pada bagian bawah berada pada level  1.12000; 1.11750; 1.11250,  sedangkan pada bagian atas berada pada level 1.12500; 1.13000; 1.13250 dan 1.14000.

EURAUD,

Grafik Harian D1, EURAUD

Sepanjang pergerakan pasangan EURAUD dalam beberapa pekan terakhir, menunjukkan dominasi beruang. Pada frame besar grafik harian D1, harga telah terkoreksi 50an % dari awal mula kenaikan bulan April yang membentuk pola A,B,C. Penurunan pekan lalu telah membentur internal trendline yang ditarik dari beberapa harga puncak mayor, memantul pada kisaran harga 1.60250 selama 2 hari pergerakan Kamis dan Jum’at. Harga pasangan ini juga tertahan oleh EMA 100 hari, persis 50 poin diatas EMA 200 hari. Indikasi yang diberikan RSI 14 masih berada pada zona sentiment negatif pada kisaran level 37,5. Kemungkinan rebound dimungkinkan apabila ada dukungan momentum dalam beberapa hari kedepan, dengan jarak resistance terdekat diharga kisaran 1.61500 dan support 1.60250. Tampilan periode 4 jam menunjukan kompresi dari buyer yang sudah membentuk 2 low yang mulai meninggi dan indikasi oversold dari RSI 14.

EURGBP,

EURGBP masih tertahan dibawah level harga 0.90000 dengan pergerakan pips sekitar 70an pips selama 2 pekan, belum ada tanda-tanda pembalikan yang signifikan selain daripada harga yang mulai kelihatan berkonsolidasi dalam range yang semakin sempit, karena mendekati level puncak mayor. Pasangan ini terbantu menguat lantaran situasi politik Inggris yang masih rapuh. Resistance berada pada 0.89900 dan support di 0.89200, serta support kedua di 0.88700.  Ada kans untuk mengambil posisi jual , apabila situasi politik Inggris membaik. Kemungkinan sisa kenaikan juga dimungkinkan sampai dengan resistance mayor berikutnya di atas harga psikologi 0.90000 pada kisaran harga 0.90500. Pada tampilan 4 jam menunjukkan harga puncak yang mulai merendah, besar kemungkinan pair ini masih akan berkonsolidasi dalam beberapa waktu kedepan, tentunya akan menjadi santapan segar bagi sang intraday.

EURJPY

Pasangan EURJPY, berada dalam pembentukan pola rectangle dibawah tekanan EMA 200, dengan jarak ke support sebesar 75 pips diharga 121.00 dan resistance terdekat 122.20 serta resistance kedua tinggi di kisaran 123.00. Mata uang euro yang melemah akhir-akhir ini, dan mata uang Yen yang menjadi safehaven dalam masa tensi perdagangan yang panas, telah membawa pair ini menyelam sejak bulan Februari. Pergerakan pair ini tidak berbeda jauh dengan EURCHF, dimana swiss franc juga menjadi asset lindung nilai selama hampir 6 bulan terakhir.

Ady Phangestu

Analis – hfindonesia

Disclaimer : Materi ini diedarkan sebagai bahan komunikasi umum dan hanya bertujuan sebagai informasi dan bukan merupakan riset investasi independen. Komunikasi ini tidak mengandung, saran investasi atau rekomendasi investasi atau permintaan dengan tujuan pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang kami edarkan berasal dari sumber yang terpercaya , memiliki reputasi baik. Informasi apa pun pada kinerja masa lalu, bukan merupakan jaminan atau indikasi kinerja masa depan yang dapat diandalkan. Pengguna harus menyadari ,bahwa setiap investasi dalam Produk Leveraged memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan investasi apa pun yang sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang menjadi tanggung jawab bagi pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Komunikasi ini tidak boleh direproduksi atau didistribusikan lebih lanjut tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.