Peningkatan risiko kasus COVID-19 yang terutama dipicu oleh varian Delta mengaburkan prospek permintaan minyak memasuki kuartal terakhir tahun ini. Hal ini menyebabkan permintaan minyak paruh kedua 2021 telah disesuaikan sedikit lebih rendah, sebagian menunda pemulihan permintaan minyak ke paruh pertama 2022.
Dalam laporan pasar minyak bulanan, OPEC merevisi turun perkiraan permintaan minyak Q4 menjadi rata-rata 99,70 juta barel per hari, turun 110 ribu barel per hari dari proyeksi bulan lalu. Untuk tahun 2022, Secara keseluruhan permintaan minyak global akan meningkat sebesar 5,96 juta barel per hari di seluruh tahun 2021. Perkiraan pertumbuhan permintaan untuk tahun 2022 direvisi dari 3,28 juta barel per hari menjadi 4,1 juta barel per hari.
Opec mengatakan, laju pemulihan permintaan minyak sekarang diasumsikan lebih kuat dan sebagian besar terjadi pada tahun 2022. Dengan meningkatnya tingkat vaksinasi, pandemi COVID-19 diharapkan dapat dikelola dengan lebih baik dan kegiatan ekonomi serta mobilitas akan kembali ke tingkat sebelum COVID-19.
USOil diperdagangkan menguat sedikit di atas resistance $70,39 tertahan sementara pada level 61.8%FR ($70,68). Dukungan teknis untuk banteng terlihat dari upaya harga yang berusaha menembus Kumo dan sisi positif dari RSI terlihat mulai menanjak di atas level tengah, serta penembusan trendline menguatkan harapan. Penguatan lebih lanjut akan menargetkan $73,84, sebelum menyamakan puncak $76,36.
Sementara itu, UKOil diperdagangkan di atas resistance $73,58 dengan dukungan teknis yang kurang lebih sama seperti USOil. Saat ini UKOil diperdagangkan pada harga $73,76 waktu penulisan. Penguatan yang berlanjut akan menempatkan $76,10 sebagai tujuan harga dan level $70,00 sepertinya sudah menjadi level acuan crusial bagi UKOil.
Harga minyak juga masih didukung oleh Badai Ida yang dalam dua minggu menganggu aktifitas pengeboran minyak yang tidak akan selesai dalam waktu dekat. Kerusakan pada anjungan lepas pantai, jaringan pipa dan bahkan bantalan heli begitu parah di Teluk Meksiko.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.