Korelasi Pound yang kuat dengan sentimen risiko global membuatnya cukup melemah dengan hadirnya virus varian Omicron. Indikasi BoE yang tidak terburu-buru menaikkan suku bunga ditengah inflasi yang memanas, sambil melihat perkembangan semakin mendorong Pound untuk lebih lama bertahan di sisi bawah terhadap Dolar AS, yang notabene ekonominya jauh lebih kuat belakangan ini. Laporan ekonomi yang positif dapat menjadi masukan penting bagi The fed untuk bertindak lebih jauh. Ekspektasi kenaikan suku bunga Fed menetap di sekitar dua kali kenaikan tahun depan. Kehilangan pekerjaan utama menghilangkan momentum dari pengurangan yang dipercepat, tetapi memungkinkan mereka untuk meningkatkan kecepatan pengurangan sebesar $5-10miliar.
GBPUSD,D1– Pasangan ini masih berada pada kisaran level keseimbangan pembukaan harga January 2020 (1,3246). Pekan lalu masih melemah -0,90% dan menutup pekan di harga 1,3227 dan masih pada kisaran trendline bagian bawah dari pitchfork line. Bias masih berada pada sisi Selatan, pergerakan di bawah minor support 1,3133, harga aset akan meneruskan penurunan ke level harga round_number 1,3000, sebelum bergerak lebih jauh untuk menjangkau support berikutnya di 1,2853. Sementara, selama support minor bertahan atau aset tidak bergerak jauh dari harga pembukaan bulan January 2020, prospek rebound harus mampu melampaui resistance minor 1,3369 untuk mencapai level harga koreksi di sekitar 1,3500.
Data pertumbuhan ekonomi bulanan untuk Oktober akan dirilis pada hari Jum’at dan bisa menjadi penting, karena para pedagang mencoba memutuskan apakah harga pasar saat ini untuk prospek empat kali kenaikan suku bunga tahun depan realistis atau tidak. Sementara itu, Deputi Gubernur Bank of England, Ben Broadbent akan hadir pada Senin. Rapat BoE minggu setelahnya masih berlangsung, meskipun kemungkinan kenaikan suku bunga telah turun secara signifikan sebagai akibat dari varian Omicron.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.