NZDUSD : Tinjauan Mingguan 30 Mei – 03 Juni 2022

Dengan harga minyak seperti UKOil ditutup mendekati $120/b pada pekan lalu,  mata uang komoditas mendapat dukungan penuh dan menjadi pemain terbaik di akhir pekan lalu. AUD, NZD dan NOK bertambah antara 0,5-1% terhadap mata uang utama. Koreksi dolar berlanjut, tetapi moderat dengan indeks tertimbang perdagangan turun beberapa tick ke 101,67. Sentimen Asia-Pasifik hari ini, sama kuatnya seperti Jumat lalu, dibantu lebih tinggi oleh China yang melonggarkan beberapa pembatasan virus di Shanghai dan Beijing. Bursa China naik moderat, namun yuan mengalami pergerakan yang positif.

Kepala Ekonom baru Reserve Bank Paul Conway dari RBNZ melihat inflasi domestik yang lebih rendah selama paruh kedua tahun 2022 sambil mengatakan, “Jika perubahan indikator ekonomi dapat meninjau kembali jalur suku bunga tunai.” Para pengambil kebijakan yang baru tiba, bagaimanapun menunjukkan keyakinan bahwa bank sentral Selandia Baru dapat memandu ekonomi ke pendaratan lunak, meskipun menaikkan suku bunga. NZDUSD tetap berada di depan dekat puncak bulanan, bergerak lebih tinggi di sekitar 0,6550 hari ini di sesi Eropa.

Tinjauan Teknis

Secondary tren dari NZDUSD telah mencapai level retracement 61.8% (dari pengukuran 0.5467 – 0.7470) pada 12 Mei yang lalu. Penurunan sementara berhenti di harga 0.6215 dan rebound yang berlangsung terlihat akan di batasi oleh level 61.8%FR di 0.6721 (dari pengukuran 0.7033-0.6215). Meskipun beruang meninggalkan lapangan permainan selama 2 pekan, tetapi dominasi banteng masih terukur di bawah rata-rata pergerakan 26 minggu (blue line). RSI masih berada di level 43, belum memberikan informasi akan ekspansi ke atas level 50.

NZDUSD,H4

NZDUSD,H4 – Bias intraday pasangan mata uang ini masih sedikit ke sisi atas, terbatas di bawah resistance 0.6567. Siklus penurunan intraday, sementara berakhir dengan ditembusnya resistance 0.6379 pada 19 Mei yang lalu. Pergerakan ke sisi atas, setelah melampaui resistance terdekat berkemungkinan untuk menguji level retracement 50.0% dekat area 0.6625 dan 61.8% di kisaran 0.6721. Harga saat ini ditopang oleh EMA 200 dan Kumo bullish. Sementar Oscilasi berada di zona positif. Pergerakan ke sisi bawah, berkemungkinan tertahan pada dukungan 0.6567, sebelum membawa rebound lainnya. Namun pergerakan di bawah level support ini, akan membawa pengujian ulang harga rendah 0.6215.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.