USDJPY : Tinjauan Mingguan 13 – 17 Juni 2022

Dolar AS menguat +2.6% terhadap Yen, Jepang pada pekan lalu. Acara utama minggu depan adalah keputusan FOMC pada hari Rabu. The Fed secara luas diperkirakan akan memberikan kenaikan suku bunga 50bp dan memberi sinyal lebih banyak untuk ke depan inflasi tetap membumbung tinggi.

BOJ juga akan mengumumkan keputusan kebijakan moneternya pada hari Jum’at (17/06), sehari setelah pengumuman FOMC. Terlepas dari pelemahan besar dalam Yen dalam seminggu terakhir, akan menjadi kejutan besar jika Bank Sentral mengutak-atik kebijakan moneter. Mengingat manuver posisi beli USDJPY sejak awal tahun, langkah pengetatan oleh BOJ bisa membuat pasangan ini terkoreksi dengan kuat. Namun, apabila BOJ tetap pada sikapnya dan Pemerintah belum melihat urgensi pelemahan Yen, maka Yen akan terus terpukul karena imbal hasil AS sudah naik kembali di atas 3,0% yang semakin memperlebar jurang perbedaan suku bunga.

Jepang akan mengawali Senin dengan data produksi industri dan Survei Tankan. Pesanan Mesin pada hari Selasa. Keduanya kemungkinan akan menunjukkan sedikit peningkatan pada pembukaan kembali ekonomi dan Yen yang lebih lemah.

Artikel Terkait : /id/477138/

Tinjauan Teknis

Reli USDJPY memasuki batas krusial harga tinggi tahunan di kisaran 135,00. Tetapi belum ada tanda, bahwa pasangan ini akan segera memutar haluan. Tren jangka panjang dari titik terendah 2011 diproyeksi untuk FE100% dari penarikan 75,57 – 125,85 dan 98,93 di 149,21 dekat dengan puncak 98 di 147,71.

USDJPY, H4.

USDJPY,H4 – Kenaikan lebih lanjut pekan lalu mencapai harga tinggi 134,54. Bias awal terlihat netral, setelah perdagangan range terikat sepanjang hari Kamis dan hari Jum’at. Penembusan resistance 134,54 akan menargetkan puncak 2002 di harga 135,19 atau sedikit di atasnya pada harga 137,00. Penurunan di bawah dukungan harian 133,17 akan dibatasi oleh support 131.33.

Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi

Ady Phangestu

Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia

Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.

Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.