Penghindaran risiko yang terus-menerus, penurunan harga minyak dan Dolar AS yang mencatat puncak multi tahun yang menekan harga komoditas, semuanya berkontribusi pada penurunan harga saham energi. Penurunan serupa pada harga minyak mentah mendahului kemerosotan harga saham energi. Baker Hughes dan Halliburton ditutup turun lebih dari -5%. Devon Energy ditutup turun lebih dari -4%. Marathon Oil , Diamondback Energy, Hess Corp, dan Schlumberger ditutup turun lebih dari -3%.
Pada perdagangan hari Senin, minyak mentah USOil dan UKOil ditutup turun lebih dari -3% memperpanjang penurunan untuk bulan ke-4 berturut-turut, setelah penurunan umum harga komoditas. Dolar yang lebih tinggi telah menyebabkan aksi jual komoditas berbasis luas yang telah mendorong harga minyak mentah ke posisi terendah sembilan bulan, yang merugikan saham energi.
Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan sekutunya dapat dipaksa oleh penurunan harga minyak mentah ini untuk memodifikasi kuota produksi anggota mereka untuk mendukung harga, seperti kesepakatan mereka pada 5 September yang lalu.
Sementara itu, Baker Hughes Company penyedia teknologi dan layanan yang berbasis di Houston, Texas untuk industri minyak dan gas. Perusahaan ini memiliki eksposur yang signifikan khususnya ke pasar gas alam cair.
Terakhir, perusahaan ini merilis hasil pendapatan kuartalannya pada Rabu, 20 Juli. Perusahaan melaporkan laba per saham (EPS) $0,11 untuk kuartal tersebut. Baker Hughes memiliki laba atas ekuitas positif sebesar 3,82% dan margin bersih negatif sebesar 2,27%. Perusahaan memiliki pendapatan sebesar $5,05 miliar untuk kuartal tersebut, dibandingkan dengan ekspektasi analis sebesar $5,34 miliar. Selama periode yang sama tahun lalu, perusahaan memperoleh $0,10 EPS. Pendapatan kuartalan bisnis turun 1,8% pada basis tahun ke tahun. Rata-rata, analis riset memperkirakan bahwa Baker Hughes akan memposting 0,94 EPS untuk tahun fiskal saat ini.
Tinjauan Teknis
Harga Saham Baker Hughes berfluktuasi antara $23.52 – $26.95 selama 8 minggu terakhir, sebelum menyusut ke sisi bawah dan diperdagangkan sekitar $20.49 saat ini. Kapitalisasi pasar Baker Hughes sekitar $21,17 miliar dan price-book ratio 1,42. Nilai buku per saham Baker Hughes Company untuk kuartal yang berakhir Juni 2022 adalah $14,71.
Harga saham telah turun -15.43% sepanjang tahun ini. Penurunan yang berlanjut akan menyamakan posisi harga rendah tahun 2021 di sekitar zona support 19.00-20.00. Posisi harga saat in berada pada kisaran level retracement 61.8%FR yang ditarik dari harga rendah 2020 dan puncak 2022. Penembusan harga rendah 2021 dapat memperdalam kerugian hingga ke $17.00 (76.8%FR). Namun, sepanjang harga rendah 2021 yang berlaku sebagai support tetap utuh, maka kenaikan harga untuk $23,51 dan $26.95 dimungkinkan terjadi dalam jangka pendek.
Pada pertengahan Agustus, Baker Hughes Company membayar dividen triwulanan sebesar 18 sen per saham biasa, menghasilkan imbal hasil dividen forward sebesar 3,44% pada saat ini. Di Wall Street, saham perusahaan ini memiliki peringkat rekomendasi beli sedang dan harga target rata-rata $35,11 per saham. Source: marketbeat
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Ady Phangestu
Market Analyst – HF Educational Office – Indonesia
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.