Saham AS bertahan lebih rendah dan menghentikan penurunan, Dolar AS melonjak ke 104,50 dan Yields menguat pada penutupan, setelah pelemahan baru-baru ini, tetapi berakhir dari posisi terendah hari ini, karena risalah FOMC gagal memberikan petunjuk baru untuk mengubah ekspektasi di jalur tersebut. Berjangka 10 tahun turun 3,7 bps menjadi 3,916%.
Risalah FOMC menguatkan pandangan untuk kenaikan lebih lanjut dan suku bunga dana yang lebih tinggi sepanjang tahun. Dana Fed berjangka menunjukkan beberapa peningkatan risiko untuk kenaikan 50 bp pada pertemuan 21-22 Maret dengan tingkat tersirat di 4,878%. Bulan Mei menunjukkan tingkat 5,132%, Juni di 5,30%. Puncaknya terlihat di bulan Juli sebesar 5,358%. Namun, salah satu faktor penting di pasar adalah harga 5,02% sekarang untuk Januari 2024.
- Indeks USD sedikit di bawah 104,51, melayang di sekitar 23%. Pasar telah sepenuhnya menghargai kenaikan suku bunga y.a.d dengan kenaikan 25 bp pada 22 Maret, dan 25 bp lainnya pada 3 Mei.
- JPY – melayang di sekitar 134,70-134,90.
- Saham – Beragam sepanjang sesi dan ditutup dengan US100 (0,13%), US500 (-0,16%), US30 (-0,26%).
- Lap. Pendapatan Beragam : Pioneer Natural Resources Co. (#PXD.s) melaporkan rekor laba $7,8 miliar pada tahun 2022 — lebih dari tiga kali lipat rekor sebelumnya, sebesar $2,1 miliar pada tahun sebelumnya. Pioneer menjadi produsen minyak terbaru yang mendapatkan keuntungan dari harga minyak yang tinggi, setelah invasi Rusia ke Ukraina. ExxonMobil (#XOM.s) menghasilkan rekor $56 miliar. Rolls-Royce melampaui perkiraan dengan kenaikan laba 57%. BIDU -2,63% berharap AI chatbot buatannya sendiri akan mengembalikan perusahaan ke jalur pertumbuhan. Saham Baidu naik 26% sejauh tahun 2023. Nvidia melonjak hampir 9% setelah bel.
- Bank of Korea mempertahankan suku bunga stabil untuk pertama kalinya dalam setahun.
- Komoditas – USOil turun ke $73,80. IEA mengingatkan, bahwa perang energi Eropa dengan Rusia belum berakhir. Juga tentang geopolitik saat Biden bertemu dengan para pemimpin Eropa Timur, menekankan persatuan, diplomat China memuji hubungan Rusia dalam pertemuan Putin. Minyak mentah Brent membukukan kerugian satu hari terbesar dalam 7 minggu. Pasar menilai kembali posisi, setelah Federal Reserve AS memicu kekhawatiran tentang ekonomi dengan menyarankan kenaikan suku bunga lebih lanjut.
- Emas – stabil di atas $1817 selama lebih dari seminggu.
- Cryptocurrency – BTC – rebound menjadi $24.350.
Hari ini – Eropa dan Jepang akan merilis data inflasi tahunan, PDB Awal AS, dan klaim pengangguran, sementara Alibaba juga akan merilis pendapatannya.
Biggest FX Mover @ (07:30 GMT) Palladium drifts to 1450. MAs extend lower, MACD histogram & signal line negative, RSI 30.
Klik disini untuk mengakses Kalender Ekonomi
Andria Pichidi
Market Analyst
Disclaimer : Materi ini disediakan sebagai komunikasi pemasaran umum dengan tujuan hanya sebagai informasi semata dan bukan sebagai riset investasi independen. Di dalam komunikasi ini tidak mengandung saran maupun rekomendasi investasi atau permintaan dengan maksud untuk pembelian atau penjualan instrumen keuangan apa pun. Semua informasi yang disajikan berasal dari sumber yang terpercaya, bereputasi baik. Segala informasi yang memuat indikasi kinerja masa lalu bukan merupakan jaminan atau indikator atas kinerja masa depan yang bisa diandalkan. Pengguna harus menyadari, bahwa segala investasi dalam Produk dengan Leverage memiliki tingkat ketidakpastian tertentu dan bahwa segala investasi sejenis ini melibatkan risiko tingkat tinggi yang kewajiban dan tanggung jawabnya semata-mata ditanggung oleh pengguna. Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari investasi apa pun yang dilakukan berdasarkan informasi yang disediakan dalam komunikasi ini. Dilarang produksi ulang atau mendistribusikan lebih lanjut komunikasi ini tanpa izin tertulis sebelumnya dari kami.
Peringatan Risiko : Perdagangan Produk dengan Leverage seperti Forex dan Derivatif mungkin tidak cocok bagi semua investor karena mengandung risiko tingkat tinggi atas modal Anda. Sebelum melakukan perdagangan, harap pastikan bahwa Anda memahami sepenuhnya kandungan risiko yang terlibat, dengan mempertimbangkan tujuan investasi dan tingkat pengalaman Anda dan bila perlu carilah saran dan masukan dari pihak independen.